Tahun Ini, Pemprov Lampung Fokus Peningkatan Perekonomian

Sekretaris Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto
Sekretaris Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto

Referensirakyat.co.id – Pemprov Lampung, pada tahun anggaran 2022 ini masih menyiapkan dana khusus dalam penanganan Covid-19. Secara total, dana tersebut sebesar Rp285,1 miliar.

Sekretaris Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mengatakan, penanganan tersebut dibagi menjadi tiga bagian, seperti penanganan kesehatan, dukungan peningkatan ekonomi serta dukungan jaring pengaman sosial.

“Dari Rp285,1 miliar ini, ada pembagian nya. Seperti penanganan kesehatan Rp10,7 miliar; dukungan peningkatan ekonomi Rp158,4 miliar; jaringan pengamanan sosial Rp115,9 miliar,” ungkap Fahrizal.

BACA JUGA  Pemprov Lampung Ikuti Rakor Gernas BBI

Pendanaanya tersebar di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Lampung. Untuk peningkatan perekonomian sendiri nantinya mengarah pada pemberdayaan UMKM, pembangunan industri, ke pariwisataan, latihan kerja dan produktivitas kerja, peningkatan pertanian perkebunan peternakan.

BACA JUGA  Gubernur Arinal Apresiasi Pelaksanaan Program Dapur Masuk Sekolah yang Diinisiasi Kodam II/Sriwijaya sebagai Upaya Menurunkan Angka Stunting

“Kemudian jaringan pengamanan sosial, seperti rehabilitasi sosial, biro kesra ada kesejahteraan rakyat, perlindungan khusus anak, peningkatan kualitas keluarga, serta perlindungan perempuan,” tambahnya. (Rera)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *